Senin, 22 Februari 2016

Pulanglah Tepat Waktu – oleh Sahewa Kompor Mledug

CINTAI PEKERJAANMU, BUKAN PERUSAHAAN TEMPATMU BEKERJA, SEBAB KAMU TIDAK PERNAH TAHU KAPAN PERUSAHAAN BERHENTI MENCINTAIMU.

Kalimat itu saya sadur dari Dr. APJ Abdul Kalam, saat saya berselancar di dunia maya. Ternyata kalimat itu SANGAT BENAR…terbukti dan teruji, pasalnya, banyak sahabat dan teman saya yang akhirnya dipecat, tatkala ia berbeda pendapat yang sangat tajam dengan Bossnya, padahal ia telah bekerja lebih dari 10 tahun. Dengan upaya boss nya yang  busuk, karena tak ingin ada karyawan yang bergaji besar, akhirnya diciptakanlah Opini, dibangunlah situasi dan kondisi “panas”…
Walhasil, akhirnya sahabat saya yang dahulu setia pada perusahaannya, kini berubah total, oleh karena tragedi, yang cukup sepele awalnya. Untuk kasusnya, saya tak perlu ceritakan yaa., nanti ada yang tersinggung…gawat..bisa dituntut saya melalui tulisan ini.
Pesan saya buat para karyawan yang masih ikut kerja dengan orang, manfaatkan TIPS Ini untuk Kesehatan Jasmani dan Rohani Anda.

SELALU DATANG DAN PULANG TEPAT WAKTU, dengan beberapa pertimbangan sbb:
  1.  Tugas dan Tanggung Jawab Anda di kantor adalah Proses yang Tiada AKhirnya – Yang tidak pernah dapat dituntaskan, besok ada lagi..terus dan  teruss…
  2.  Daya Tarik atau Kepentingan Customer/Klien sangatlah Penting, Begitu Juga Keluarga dan Pribadi Anda.
  3. Ketika anda mengalami KESULITAN, bos atau pelanggan perusahaan Anda, tak akan menolong, Keluarga dan sahabat-sahabat Anda Akan menolong.
  4. Orang yang Pulang Telat sebenarnya bukanlah Pekerja Keras, namun karena ia Tidak Pandai mengatur dan menggunkan waktu kerjanya, bisa dikatakan ia tidak kompeten di bidang kerjanya.
  5. Anda sekolah atau kuliah dengan keras dan berjuang kuat dalam hidup, bukanlah untuk menjadi MESIN.
  6. Jika Boss anda memaksa untuk Pulang Telat, bisa jida ia orang yang Tidak Efektif dan bisa jadi Tidak Mengerti Arti Kehidupan, jadi, sampaikanlah Pesan ini pada Boss Anda.
Simpulan
PULANG TEPAT WAKTU PULANG TELAT WAKTU
·         Efisien ·         Tidak Efisien
·         Kehidupan Sosial Baik ·         Kehidupan Sosial Buruk
·         Kehidupan Keluarga Berkualitas ·         Kehidupan Keluarga Kurang Berkualitas
Sahewa Kompor Mledug, untuk Larasluhur Indonesia, Soft Skills Larasindo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar